Alat Security

Mengenal 7 Alarm Rumah Anti Maling Paling Populer

Keamanan merupakan salah satu faktor penting yang wajib dimiliki oleh berbagai jenis-jenis rumah tinggal. Maka dari itu banyak pencegahan yang dilakukan untuk menghindari berbagai bahaya yang dapat mengancam keselamatan pengnuhi rumah, salah satunya adalah cara mencegah rumah kemalingan. Dari segi desain keamanan rumah dapat ditandai dengan pemberian teralis jendela agar tidak mudah dibobol dan sebagainya. Namun terkadang proteksi tersebut masih dirasa kurang cukup. Anda perlu mengetahui kapan saja orang asing masih ke rumah tanpa diketahui. Oleh karenanya munculah terobosan teknologi keamanan berupa sistem alarm pada rumah tinggal.

Sistem alarm berperan untuk memberitahu pemilik rumah apabila terjadi gangguan yang ditimbulkan oleh aktivitas mencurigakan. Sistem deteksi dan alarm ini bisa diletakkan diberbagai tempat, namun umumnya diletakkan pada bagian pintu rumah. Fitur yang terdapat pada sistem alarm pun beragam seperti pendeteksi gerak, pendeteksi panas atau juga pendeteksi api. Semuanya tergantung pada kebutuhan dan fungsi yang Anda inginkan.

Masa kini, sistem keamanan rumah merupakan salah satu faktor penting yang tidak bisa dilewatkan begitu saja. Terlebih jika Anda merupakan tipe orang yang senang berpergian dan meninggalkan rumah dalam waktu yang lama. Untuk itu, penggunaan sistem alarm dalam rumah tinggal sangat dibutuhkan. Untuk memilih fitur yang diinginkan, terdapat beberapa alarm rumah anti maling yang dapat Anda gunakan lho! Penasaran? Berikut ini adalah beberapa jenis alarm rumah anti maling yang wajib Anda ketahui, simak!

  1. Gembok Alarm

Salah satu produk alarm rumah yang dapat Anda gunakan adalah gembok alarm. Hebatnya alat ini tidak hanya dapat digunakan pada hunian, namun juga pada kendaraan pribadi milik Anda. Baik berupa motor, sepeda, motor dan sebagainya. Cukup dengan memakaikan gembok ini pada bagian roda kendaraan, maka maling pun akan kesulitan untuk mencurinya. Sebab, apabila gembok ini disentuh dan dibuka secara paksa, maka secara otomatis gembok akan mengeluarkan suara yang memekakan terlinga. Dengan begitu Anda akan segera tahu apabila ada yang tidak beres. Begitu juga apabila gembok dipasangkan pada pintu rumah.

  1. Alarm sendor gerak dengan infrared

Alarm jenis ini memiliki teknologi yang lebih canggih lagi. Sebab jenis alarm ini menggunakan teknologi infrared untuk mendeteksi pergerakan manusia yang tidak dikenal apabila berkeliaran di dalam lingkup rumah Anda. Siapa pun di jamin tidak akan lolos dari sensor gerak ini, bahkan hewan peliharaann sekalipun.

  1. Alarm LED keamanan

Alarm pada rumah kini tidak hanya memberikan peringatan melalui suara tinggi, namun juga dilengkapi dengan fitur lampu berwarna merah biru yang menyerupai mobil polisi. Alarm jenis ini bisa disebut sebagai double combo untuk memberantas maling dan dijamin tidak akan ada yang berani mengganggu rumah Anda bila sudah memakainya.

  1. Wireless atau Alarm Nirkabel

Alarm ini merupakan pengaman nirkabel yang memiliki harga murah dan terjangkau. Selain itu, proses pemasangannya pun relatif lebih mudah. Anda tidak perlu memasang kabel-kabel panjang dan menghubungkannya dengan kabel telepon maupun pusat jaringan pengamanan. Keunggulan yang dimiliki oleh alarm ini yakni masih dapat berfungsi dengan baik meskipun listrik di rumah dipadamkan. Mengapa demikian? Sebab alarm ini dijalankan dengan menggunakan unit pengontrol utama, sirine (sistem tanda bahaya) atau minimal satu perangkat monitor-detector device beserta pengendali dalam jarak jauh. Begitu menerima sinyal maupun tanda bahaya, nantinya unit pengontrol akan langsung membunyikan alarm atau juga dapat langsung menghubungi kantor polisi dan nomor pusat darurat lainnya.

  1. Hardwired atau Alarm yang dihubungkan dengan kabel

Alarm ini dapat berfungsi dengan cara dihubungkan dengan kabel seperti yang umumnya dijumpai. Alarm jenis ini biasanya dihubungkan pada kabel telepon dengan melalui proses instalasi yang rumit dan juga panjang. Sehingga butuh tim professional untuk memasangkan alarm jenis ini. Apabila alarm mendeteksi bahaya, sinyal tersebut akan langsung dihubungkan pada layanan telepon darurat. Keuntungan menggunakan alarm ini adalah, alarm hardwired dapat memberitahukan tanda bahaya pada pusat otoriter yang mengawasi semua sistem pengamanan pada suatu komplek perumahan. Namun proses instalasi yang rumit dan perlunya membayar iuran bulanan merupakan beberapa kelemahan yang dimilikinya.

  1. Self contained

Bisa dibilang jenis alarm ini merupakan alarm yang paling sederhana jika dibandingkan dengan yang lainnya. Alarm ini hanya akan berbunyi jika menangkap sinyal berbahaya tanpa terhubung pada monitor ataupun unit darurat yang lainnya. Namun proses pemasangannya cukup mudah dan relatif sederhana. Alarm ini dapat dioperasikan dengan menggunakan baterai dan tidak memerlukan listrik.

  1. Beberapa jenis alarm lainnya

Selain beberapa jenis alarm rumah tersebut, masih terdapat beberapa sistem alarm rumah anti maling yang dapat Anda gunakan. Beberapa diantaranya adalah sistem keamanan rumah berbasis mikrokontroler dan sistem keamanan rumah berbasis arduino.

Demikianlah beberapa macam alarm rumah anti maling yang dapat Anda gunakan di rumah. selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Recent Posts

6 Cara Memilih Kompor Gas Tanam

Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…

2 years ago

3 Kelebihan dan Kekurangan Kompor Listrik

Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…

2 years ago

7 Mitos Tokek Di Dalam Rumah

Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…

3 years ago

13 Manfaat Memelihara Burung Di Rumah

Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…

4 years ago

9 Manfaat Memelihara Anjing Di Rumah

Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…

4 years ago

9 Desain Rumah Kolonial Klasik

Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…

4 years ago