Tips & Trik

9 Cara Menata Buku di Rumah Yang Rapi dan Kreatif

Apakah Anda mempunyai banyak koleksi buku? Ya, buku adalah gudang ilmu. Dari buku Anda bisa mengetahui banyak hal. Jenis buku sendiri juga sangat banyak mulai dari buku fiksi dan non fiksi. Kemudian tampilan buku yang menarik juga sering menggoda penyuka buku.

Dan buku bisa menjadi aksen dekorasi interior sebuah ruangan. Sayangnya jika Anda memiliki banyak buku maka seharusnya bisa mengatur buku dengan rapi. Masalah ini ternyata tidak mudah diselesaikan, karena semakin banyak jumlah buku di rumah maka cenderung memancing untuk menumpuk buku begitu saja. Tentu saja ini menjadi hal yang sangat buruk terutama untuk pemilik rumah minimalis sederhana.

Jadi solusinya adalah bisa menata buku dengan baik agar rumah tidak berantakan. Selain itu juga penting agar mudah untuk mencari buku sewaktu-waktu diperlukan. Nah berikut ini kami berikan uraian mengenai cara menata buku di rumah yang rapi dan kreatif.

1. Tata Buku Berdasarkan Jenis Cover

Tips yang pertama adalah menata buku berdasarkan jenis covernya. Ada dua bentuk cover buku yaitu soft cover atau paper back  dan hard cover. Nah agar koleksi buku Anda terlihat rapi maka pisahkan antara buku-buku yang berbentuk paper back dan hard cover. Selain terlihat sangat menarik maka model penataan ini menunjukkan seberapa banyak koleksi buku Anda. Bahkan dari jauh akan terlihat sangat cantik dan rapi. Dan untuk meletakkan koleksi ini maka Anda membutuhkan lemari kayu yang kokoh. Pastikan Anda memilih dari bahan berdasarkan jenis kayu untuk furniture.

2. Tata Buku Sesuai Warna Cover

Salah satu hal yang sangat menarik dari hobi koleksi buku adalah Anda bisa memiliki banyak buku dengan warna cover yang sangat banyak. Cover buku memang dibuat sesuai dengan jenis dan konsep buku. Misalnya untuk buku cerita, buku anak, buku memasak, buku berkebun, novel, buku klasik dan masih banyak lagi. Dari berbagai konsep warna ini maka Anda bisa menyatukan buku dengan warna cover yang sama. Bahkan Anda bisa menyusunnya seperti warna pelangi. Konsep lemari dengan penataan seperti ini bisa menyamarkan material penutup dinding yang kurang sempurna.

3. Menumpuk Buku Konsep Piramida

Pada dasarnya banyak orang yang menyimpan buku dengan cara membuat buku berdiri dan berjajar rapi. Model penataan ini memang rapi tapi sekaligus kuno atau klasik. Jika Anda memiliki ruang lemari yang terbatas maka cobalah menerapkan konsep piramida. Anda bisa menumpuk buku mulai dari ukuran yang paling besar sampai yang paling kecil. Jangan lupa untuk bagian sisi judul harus terletak di bagian depan.

4. Menyusun Buku Sesuai Genre

Jika Anda penyuka banyak genre maka cobalah untuk menyusun buku berdasarkan genre. Ini langkah yang sangat menarik karena Anda bisa mengumpulkan berdasarkan genre, penulis, seri dan bahkan warna. Selain menarik dan sangat cantik maka pengaturan buku ini juga memudahkan ketika mencari buku yang akan dibaca. Jadi siapkan rak kecil atau rak besar sesuai jumlah koleksi buku dan tata rapi semua buku berdasarkan jenis. Model penataan buku ini mirip seperti konsep merapikan rumah ala marie kondo.

5. Menyusun Buku Sesuai Favorit Anda

Jika Anda memiliki banyak koleksi buku favorit maka cobalah untuk menyusunnya dengan rapi. Caranya adalah dengan menonjolkan sisi buku favorit di bagian depan. Ini akan membuat Anda langsung tahu ketika mencarinya. Sementara juga tidak menyisihkan buku yang lain sehingga terlihat sangat menarik. Buku favorit dibagian depan juga bisa menjadi ajang pamer, terutama jika Anda aktif sebagai bookstagrammer.

6. Menyusun Buku Urut Abjad Judul

Konsep membuat perpustakaan juga bisa Anda lakukan di rumah sendiri. Anda bisa menyusun buku sesuai urutan judul atau abjad sehingga terlihat seberapa banyak koleksi Anda. Jika Anda mencari buku maka cukup dengan langsung menuju huruf pertama judul buku. Bahkan ini juga memudahkan dalam mengatur target membaca dan seberapa banyak buku yang Anda miliki. Jika buku terdiri dari beberapa seri maka koleksi Anda pasti akan langsung terlihat. Ide ini sama persis seperti menata dapur dengan tupperware.

7. Menyusun Buku Sesuai Perasaan Anda Pada Buku

Jika Anda selalu merasa memiliki hubungan khusus dengan buku maka cobalah untuk menyusun buku berdasarkan perasaan Anda dengan buku. Susun efek perasaan Anda berdasarkan buku yang membuat Anda sedih, tertawa, gembira, merasa luar biasa, merasa menderita, dan perasaan-perasaan lain. Termasuk jika buku ini sebagai buku non fiksi maka gambarkan kesan buku dengan konsep yang menarik ini. Model ini bisa membuat Anda tahu mana buku yang harus dibaca lagi dan mana yang sama sekali tidak perlu dibaca lagi.

8. Susun Buku Berdasarkan Waktu Membaca

Salah satu kebiasaan buruk pengoleksi buku adalah selalu memenuhi rumah dengan buku dan merasa tidak memiliki banyak waktu untuk membaca. Akibatnya banyak buku baru dan buku yang belum sempat dibaca dimana-mana. Bahkan di rak samping tempat tidur dan rak buku. Tentu ini akan merusak penataan rumah Anda. Agar lebih mudah maka urutkan buku berdasarkan waktu membaca. Mulai dari buku yang akan masuk daftar baca dan buku yang baru dibeli. Kemudian pisahkan buku yang sudah dibaca.

9. Menyusun Buku Berdasarkan Ukuran

Kemudian cara yang lain adalah dengan menyusun buku berdasarkan tinggi dan ukuran. Anda bisa mencoba langkah yang sangat mudah ini karena semua buku bisa memiliki tinggi dan tebal yang berbeda. Agar lebih baik lagi maka pisahkan lagi buku dengan hard cover dan paper back. Cara menyusun buku ini bisa membuat Anda terkesan karena tahu jenis buku apa saja yang sudah menjadi koleksi Anda.

Nah begitulah beberapa cara menata buku di rumah yang rapi dan kreatif. Anda bisa melihat kembali cara menyusun buku ini dan terapkan pada koleksi buku Anda agar rumah tampak sangat rapi.

Recent Posts

6 Cara Memilih Kompor Gas Tanam

Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…

2 years ago

3 Kelebihan dan Kekurangan Kompor Listrik

Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…

2 years ago

7 Mitos Tokek Di Dalam Rumah

Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…

3 years ago

13 Manfaat Memelihara Burung Di Rumah

Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…

4 years ago

9 Manfaat Memelihara Anjing Di Rumah

Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…

4 years ago

9 Desain Rumah Kolonial Klasik

Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…

4 years ago