Air merupakan sumber penting dan menjadi kebutuhan primer di dalam hidup kita, khususnya dalam rumah tangga. Air menjadi faktor utama untuk menyambung kehidupan, baik untuk memasak, mencuci, minum dan sebagainya. Ketika kualitas air di rumah kurang bagus, hal ini akan memberikan masalah yang berarti bagi Anda. Idealnya, air dengan kualitas bagus dan sehat adalah air yang tidak berasa dan tidak berbau.
Saat di rumah bergantung menggunakan air sumur, kita berharap bahwa kualitas air sumur lebih bagus dan lebih murah. Namun, banyak masalah yang di hadapi adalah banyak air sumur yang kualitasnya tidak bagus, seperti meninggalkan noda kuning, berminyak dan bau besi. Banyak faktor yang menyebabkan mengapa kualitas air sumur tidak bagus seperti alasan geologis sampai dengan kebocoran pipa.
Nah berikut beberapa cara mengatasi air sumur kuning dan berminyak secara mudah yang mungkin bisa Anda coba di rumah dan dapat mengatasi problem Anda.
1. Tawas
Salah satu cara alamiah yang dapat Anda gunakan adalah dengan menggunakan tawas. Bentuk dari tawas ini sendiri hampir sama dengan gula batu, yang membedakan adalah warna tawas jauh lebih putih sedangkan warna gula batu bening transparan. Anda dapat membeli tawas ini di toko bangunan terdekat di sekitar tempat tinggal Anda. Cara yang harus dilakukan dengan menggunakan tawas ini adalah dengan melarutkan tawas ke dalam air terlebih dahulu dalam suatu wadah. Kemudian selanjutnya tuangkan larutan tawas di wadah tersebut kedalam air sumur Anda.
Anda perlu memperhatikan jumlah tawas yang Anda larutkan untuk dimasukkan ke dalam sumur Anda. Untuk permulaan, larutkan sekitar satu kilo tawas terlebih dahulu. Setelah itu, jika air tak kunjung jernih bisa ditambahkan kembali.
2. Ijuk
Selain digunakan untuk menyapu dan membersihkan debu-debu di rumah, ternyata ijuk juga mempunyai kegunaan lain yaitu dapat membantu menjernihkan air sumur. Ijuk sendiri merupakan serat pepohonan yang dikenal sebagai bahan baku utama untuk membuat sapu.
Cara menggunakan ijuk untuk menjernihkan air adalah dengan gunakan ijuk berbentuk lingkaran yang memiliki diameter kurang lebih 1 meter. Kemudian ambil 5 rangkaian ijuk, tumpuk dan jalin kelima rangkaian itu dengan tali yang dilengkapi dengan pemberat. Lalu masukan rangkaian ijuk tersebut ke dalam dasar sumur hingga ke dasar dengan bantuan sebilah bambu. Upayakan agar ijuk tidak mengapung ke atas dengan memberikan pemberat seperti batu atau batu bata.
Cara ini membutuhkan waktu lebih lama dalam menjernihkan air. Anda mungkin tidak akan mendapatkan hasil secara instan, Anda harus menunggu hingga beberapa hari untuk mendapatkan air yang jernih kembali di dalam sumur tersebut.
3. Arang tempurung kelapa
Kandungan yang berada di dalam tempurung kelapa dapat membantu Anda untuk menjernihkan air dan mengikat kotoran. Hal ini seperti halnya cara menghilangkan klorin dalam akuarium atau cara membersihkan akuarium maupun cara menjernihkan air aquarium yang benar. Karena arang tempurung kelapa mengandung karbon aktif, kandungan inilah yang mampu membuat arang kelapa bisa menjernihkan air di dalam sumur Anda.
Cara yang perlu Anda lakukan adalah dengan membungkus arang tempurung kelapa dengan menggunakan kain kemudian masukan ke dalam sumur. Pastikan arang yang Anda masukan sesuai dengan kebutuhan untuk pembersihan air. Arang ini bisa Anda temukan di warung-warung atau toserba jika Anda tidak ingin repot membuatnya sendiri.
4. Menguras sumur
Jika setelah menggunakan cara di atas masih belum berhasil untuk menjernihkan air sumur, mungkin Anda harus mencoba dengan menguras sumur. Seperti halnya agar air kolam tetap jernih, maka mencoba menguras adalah salah satu solusi.
Karena air yang keruh dan kotor, kekuningan dan berminyak bisa disebabkan oleh lumut yang tumbuh di dinding dan di dasar sumur yang menyebabkan air menjadi kotor dan kekuningan. Hal ini seperti pada cara menjernihkan air kolam berwarna hijau dan cara alami menghilangkan lumut di kolam ikan. Untuk menguras sumur ini Anda dapat menghubungi para ahli khusus kuras sumur atau Anda dapat segera membersihkannya dengan menggunakan alat kebersihan rumah.
5. Menggunakan filter
Gunakan filter air untuk membantu Anda mendapatkan air yang bersih dan dapat dikonsumsi. Banyak filter air yang berfungsi untuk menghilangkan tanah, kotoran hingga bakteri yang terkandung di dalam air. Jika masih ragu memilih filter air yang cocok dengan permasalahan Anda, ada baiknya konsultasikan dengan orang yang lebih paham sehingga Anda tidak salah memilih filter air untuk permasalahan Anda.
Dengan menggunakan filter air mengandung arang, akan menyelesaikan permasalahan air dengan bau dan rasa yang aneh menjadi hilang.Jika permasalahannya terdapat pada air yang berwarna kekuningan atau bau besi yang menyengat, mungkin Anda dapat memilih filter yang lain yang dapat membantu masalah Anda.
6. Mengganti pipa berkarat
Jika air di dalam sumur sudah jernih dan tidak menimbulkan bau dan warna yang aneh, tapi masih mengeluarkan warna kekuningan atau bau tidak sedap di dalam rumah, mungkin permasalahannya tidak berasal dari sumur, namun pipa yang terdapat di rumah Anda. Pipa yang berkarat dan usang mampu mengubah warna pada air, karena bakteri dan kotoran yang menempel pada pipa.
Untuk mengganti atau memasang pipa baru, tidak dapat Anda lakukan sendiri, karena ini merupakan pekerjaan yang membutuhkan bantuan dari seorang ahli yang mengerti dengan permasalahan pipa.
Pilihlah ahli pipa yang memang mengerti dengan permasalahan yang Anda hadapi, karena jika salah memilih tukang ledeng justru akan permasalahan Anda, baik di biaya dan waktu.
Itulah tadi 6 cara mengatasi air sumur kuning dan berminyak secara mudah dan terjangkau yang telah disebutkan. Beberapa referensi yang lain dalam hal menjernihkan air adalah cara merawat kolam renang di rumah, cara merawat air kolam renang agar tetap jernih dan juga cara merawat kolam renang di musim hujan.
Semoga dapat membantu permasalahan air di rumah Anda dan mendapatkan kualitas air yang lebih baik untuk keluarga di rumah. Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…
Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…
Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…
Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…
Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…
Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…