Kamar kos merupakan salah satu tempat yang menjadi tujuan bagi mereka yang merantau ke sebuah daerah, baik untuk kuliah maupun bekerja. Membuat kamar kost senyaman mungkin akan membuat para penghuni kos semakin betah dan bukan tidak mungkin ia akan tinggal di situ dalam jangka waktu yang lama karena kenyamanan yang diperoleh.
Bisnis kost memang merupakan salah satu bisnis yang menjanjikan dimana seseorang yang menekuni bisnis ini bahkan bisa mendapatkan keuntungan yang berlipat-lipat. Dan salah satu hal yang bisa anda lakukan untuk menunjang keberhasilan dalam bisnis kost adalah dengan mendesain kost anda semenarik mungkin.
Maka dari itu, sebagai pemilik kos, penting bagi anda untuk memahami mengenai bagaimana cara dekorasi kamar kost murah yang bisa anda lakukan untuk semakin membuat para penghuni di kost anda semakin betah dan juga agar kost anda semakin banyak mendapatkan minat dari orang-orang yang memang butuh tempat tinggal. Anda tidak harus mengeluarkan biaya yang fantastis untuk mewujudkan hal tersebut karena kali ini kami akan memberikan tips dekorasi kamar kost dengan biiaya yang murah.
Namun sebelum kami membahas lebih lanjut mengenai bagaimana cara dekorasi kamar kost murah, kami ingin menyarankan agar anda mempelajari informasi mengenai bagaimana cara menawarkan tanah ke developer dan juga bagaimana cara berbisnis tanah kavling tanpa modal yang mungkin bisa anda coba.
1. Menjadikan bagian bawah ranjang sebagai tempat penyimpanan
Meskipun memang saat ini sudah banyak produk-produk furnitur yang lebih efektif dan tidak terlalu membutuhkan banyak ruang, namun tentu harga yang harus anda keluarkan cukup mahal, mengingat topik kali ini adalah bagaimana anda mendekorasi kamar kost dengan biaya yang murah.
Namun anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal untuk membuat sebuah tempat penyimpanan yang akan mengurangi kapasitas ruang di kamar kost anda. Cara yang harus anda lakukan adalah dengan memanfaatkan bagian bawah ranjang yang bisa anda sulap sebagai tempat penyimpanan. Di sana anda bisa meletakkan boks-boks penyimpanan maupun juga laci-laci. Akan tetapi, ranjang yang harus anda gunakan tentu saja harus yang memiliki jarak cukup tinggi dari lantai agar supaya anda bisa menerapkan tips yang pertama ini.
2. Memasang lampu hias
Adapun harga dari lampu hias ini kurang lebih sekitar Rp. 30.000 dan anda bisa langsung mendapatkan rangkaian lampu yang tentu saja akan membuat penghuni kost merasa senang dan berkeinginan untuk menempati kamar tersebut dalam waktu yang lama.
Namun untuk tips yang kedua ini tidak semua bisa diterapkan karena terkadang ada beberapa orang yang tidak suka jika kamarnya terlalu “ramai” sehingga mungkin anda bisa bertanya kepada seseorang yang akan atau yang sudah menempati kamar kost tersebut apakah ia bersedia jika kamarnya ditambahkan lampu hias untuk kenyamanannya.
3. Membuat tempat penyimpanan dari kardus
Hal ini tentu saja tidak bisa dijadikan sebuah alasan karena sebenarnya masih ada cara lain yang bisa dilakukan untuk meletakkan barang-barang tersebut agar tidak menumpuk. Salah satu caranya adalah dengan membuat sebuah tempat penyimpanan yang berbahan dasar kardus. Dan karena berbahan kardus, maka tentu biaya yang harus anda keluarkan tidak mahal dan bahkan bisa dikatakan sangat murah.
Anda bisa membuat kardus-kardus kecil yang kemudian anda bentuk seperti sebuah tas yang akan digunakan untuk meletakkan barang-barang seperti baju, sepatu, maupun barang-barang yang lainnya. Kardus-kardus tersebut nantinya juga bisa anda beri sedikit hiasan atau motif untuk membuat tampilannya menjadi lebih menarik. Cara seperti ini juga ternyata ampuh diterapkan sebagai salah satu cara mengelola rumah kost.
4. Memberikan hiasan pada dinding
Anda bisa memberikan hiasan dinding berupa tulisan maupun gambar yang sesuai dengan perkembangan zaman alias zaman now. Namun anda juga harus tahu bahwa sebenarnya tips yang satu ini juga tergantung kepada seperti apa lingkungan atau karakter dari seseorang yang ingin menempati kost anda. Maka dari itu, lebih baik anda menentukan terlebih dahulu mengenai target atau siapa kira-kira orang yang akan menempati kamar tersebut.
Jika dirasa ia merupkan seorang mahasiswa yang moderat dan tidak kaku, maka tentu dengan memberikan hiasan berupa tulisan yang memovitasi merupakan sebuah hal yang perlu anda lakukan untuk membuat penghuni kamar kost tersebut nyaman berada di dalamnya.
Demikian penjelasan dari kami mengenai apa saja yang bisa anda lakukan untuk mendekorasi kamar kost dengan biaya yang murah. Kami juga menyarankan agar anda mencermati informasi lainnya yang akan kami bagikan yaitu dekorasi rumah scandinavian dan juga cara mendekorasi rumah kontrakan 3 petak.
Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…
Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…
Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…
Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…
Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…
Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…