Desain

7 Ide Desain Rumah Atap Miring Satu Sisi yang Unik

Tak hanya fasad, rumah pun akan terlihat lebih menarik karena memiliki bentuk yang unik termasuk bentuk atap yang digunakan. Menggunakan atap miring sebagai salah satu beberapa jenis-jenis atap rumah untuk satu sisi saja adalah salah satu tren desain yang sangat digemari dan dapat membuat rumah terlihat lebih indah. Selain itu, untuk beberapa kasus tertentu, seperti arah sinar matahari, maka atap miring akan membantu mengatasi sinar matahari berlebihan yang mengarah ke dalam rumah sehingga ruangan di dalam tidak terlalu silau.

Dari segi konstruksi pun atap miring dapat menggunakan eksplorasi berbagai macam material. Seperti misalnya kayu, kaca hingga struktur baja dan besi maupun perpaduan dari bahan-bahan tersebut. Atap miring pun dapat diaplikasikan untuk rumah tinggal, baik perumahan ataupun tidak, dan juga untuk rumah berlibur atau villa pribadi Anda.

Untuk Anda yang bingung menerapkan model atap miring yang hendak digunakan, maka berikut ini adalah beberapa desain rumah atap miring satu sisi yang dapat menjadi pilihan.

1. Kombinasi struktur kayu dan baja

Atap miring dapat menggunakan konstruksi rangka kayu yang dikombinasikan dengan struktur baja seperti pada kelebihan atap baja ringan. Bentuk atap miring  dapat menjadi point of interest dari bangunan bila menggunakan volume yang besar. Untuk menopang lembaran atap dapat digunakan struktur waffle yang berbahan kayu. Pastikan kayu yang dipakai adalah jenis kayu yang tidak dimakan rayap. Sedangkan untuk sisi lawannya, dapat menggunakan kolom baja yang didesain menerus dari rangka atap menuju kolom. Untuk plafon, dapat ditemukan di berbagai jenis-jenis plafon rumah.

Agar lebih berkesinambungan, maka Anda dapat menggunakan dinding berbahan kayu. Sementara untuk besi dapat digunakan pada kusen pintu dan jendela dengan warna yang sama dengan yang digunakan pada atap. Model seperti ini akan sangat cocok digunakan untuk rumah berkonsep industrial, desain rumah minimalis ataupun kontemporer.

2. Rumah vernakular dengan atap miring rangka kayu

Atap miring juga dapat diaplikasikan pada bangunan rumah tinggal yang terdiri dari dua bangunan yang terpisah, semisal jika Anda menggunakan rumah berkonsep Jepang modern atau vernakular. Jenis konstruksi yang digunakan dapat berupa rangka kayu miring dengah arah hadap yang sama. Model atap seperti ini dapat menggunakan desain atap rumah tanpa plafon. Untuk dua bangunan yang berjauhan dapat dihubungkan dengan sirkulasi kayu dengan atap pergola datar yang juga terbuat dari kayu. Struktur bagian bawah dari rumah juga dapat menggunakan kayu pada bagian kolom dan lantai agar menjadi lebih serasi secara keseluruhan. Untuk konsep rumah Jepang atau tropis dapat menggunakan struktur lantai panggung. Model rumah yang terbuka dapat juga dikombinasikan dengna penempatan area makan luar tanpa atap atau gazebo.

3. Gaya kontemporer dengan atap miring berlawanan

Ingin memiliki rumah yang unik? Anda dapat menggunakan atap miring dengan kemiringan yang berlawanan atau tidak seperti biasa. Misalnya alih-alih miring ke luar, gunakan dua sisi atap yang miring ke dalam sehingga membentuk cekungan. Anda tidak perlu khawatir atap akan menampung air di kala hujan. Dengan menggunakan sistem drainase atap yang baik, maka tidak akan timbul genangan air di bagian cekungan tersebut. Anda pun dapat melihat cara  mengatasi plafon berjamur maupun cara mengatasi plafon bocor untuk tipe atap seperti ini.

Rumah dengan dua bentuk atap yang berbeda dapat dijadikan eksplorasi desain yang lebih bagus dengan membuat fasadnya menjadi kontras. Anda dapat menggunakan kombinasi kayu berwarna gelap dan perpaduan besi dan kaca. Sementara untuk atap miring yang konvensional, dapat menggunakan dinding bata atau dinding kayu berwarna putih. Konsep ini dapat digunakan untuk rumah bergaya kontemporer.

4. Atap miring lengkung

Selain atap miring lurus, salah satu inovasi desain atap miring adalah dengan menggunakan atap miring lengkung. Seperti halnya atap lengkung pada rumah gadang yang melengkung di kedua sisinya, atap miring ini melengkung dari belakang ke depan. Model sepertin dapat menggunakan rangka baja dengan kaca sebagai struktur bevel penopangnya. Agar lebih menarik, Anda dapat menggunakan lembaran kayu sebagai penutup plafon. Rumah bergaya modern ataupun kontemporer akan tampak semakin memukau dengan atap miring lengkung ini.

5. Konsep industrial atap miring

Rumah kayu berwarna gelap akan tampak lebih modern dengan menggunakan atap miring. Meskipun rumah tersebut adalah rumah dua lantai, atap kombinasi jengki dapat menjadi salah satu pilihan untuk mengakomodasi atap dari keseluruhan bangunan. Hanya saja atap jengki di sini merupakan modifikasi dengan salah satu atap yang lebih mendominasi atap yang lain.

Atap miring tersebut dapat menggunakan atap besar dari puncak lantai dua menuju langit-langit lantai satu. Untuk penutup atap bangunan yang lain dapat menggunakan atap datar agar atap miring dapat tetap menjadi point of interest bangunan.

6. Kombinasi dinding kubisme

Selain rumah kayu berwarna gelap, desain rumah atap miring juga dapat dikombinasikan dengan rumah berbentuk kubisme yang terbuat dari batu bata. Untuk kesan modern maupun industrial, Anda dapat menggunakan konsep rumah yang berwarna gelap agar tampak lebih minimalis dan maskulin. Selain itu untuk permainan kusen pintu dan jendela juga dapat menggunakan baja atau kayu yang berwarna gelap. Sebagai tambahan aksen atau fungsi, dapat diaplikasikan atap kaca untuk memasukkan pencahayaan alami ke dalam ruang di bawah atap. Dengan begitu tampilan akan lebih indah dan rumah menjadi lebih hemat energi. Pilih juga jenis atap rumah yang tidak panas agar ruangan di bawah atap tetap nyaman ataupun dengan peredam panas atap rumah terbaik sebagai solusinya.

7. Atap miring rumah kontainer

Atap dengan desain yang berbentuk miring juga banyak digunakan untuk rumah kontainer, baik rumah kontainer satu lantai maupun dua lantai. Dari segi bahan, Anda dapat menggunakan atap yang bermaterial besi atau baja yang sama dengan bahan dari rumah container tersebut. Model rumah seperti ini akan cocok digunakan untuk negara dengan iklim yang tidak terlalu panas karena baja akan menyerap panas. Namun bila rumah Anda terletak di negara tropis seperti Indonesia, akan lebih baik jika menggunakan rumah dengan banyak bukaan atau cara meredam panas atap seng untuk mengatasinya.

Itulah tadi 7 desain rumah atap miring satu sisi yang dapat diaplikasikan untuk rumah tinggal Anda. Pilih desain yang sesuai dengan konsep rumah Anda, entah itu minimalis, modern, vernakular, kontemporer ataupun konsep yang lain.

Recent Posts

6 Cara Memilih Kompor Gas Tanam

Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…

2 years ago

3 Kelebihan dan Kekurangan Kompor Listrik

Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…

2 years ago

7 Mitos Tokek Di Dalam Rumah

Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…

3 years ago

13 Manfaat Memelihara Burung Di Rumah

Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…

4 years ago

9 Manfaat Memelihara Anjing Di Rumah

Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…

4 years ago

9 Desain Rumah Kolonial Klasik

Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…

4 years ago