Pembersih lantai kamar mandi adalah perlengkapan utama rumah tangga yang harus ada. Kamar mandi yang bersih turut menjaga kesehatan seluruh keluarga. Memilih pembersih lantai kamar mandi yang ampuh, bersih dan membuat acara membersihkan kamar mandi cepat selesai harus jeli. Ada dua jenis pembersih lantai kamar mandi yang bisa Anda pilih. Yang pertama adalah pembersih kamar mandi yang sudah ada di pasaran dengan berbagai merek yang bisa Anda pilih. Jenis yang kedua adalah pembersih lantai kamar mandi alami yang bisa Anda dapatkan di rumah Anda. (baca juga: Tips Membersihkan Kamar Mandi Secara Alami)
Pembersih lantai kamar mandi yang ada di toko adalah campuran bahan-bahan kimia yang memiliki fungsi untuk mengangkat dan melarutkan kotoran yang melekat pada suatu benda. Beberapa produk memiliki tambahan bahan kimia yang sangat kuat untuk membersihkan kerak yang membandel. Namun sayangnya bahan kimia keras tersebut juga kurang bagus untuk kesehatan. Untuk lebih aman, sebaiknya Anda menggunakan bahan pembersih lantai kamar mandi yang ringan namun tetap efektif menjadikan kamar mandi Anda bersih dan segar. (baca juga: Cara Membuat Listrik Tenaga Surya Sederhana)
Karbol wangi merupakan jenis pembersih lantai kamar mandi yang ringan. Fungsinya untuk membunuh kuman dan bakteri yang berkembang biar di tempat lembab dan jarang dikenai sinar matahari. Cara menggunakannya pun cukup mudah. Anda tinggal menuang dan menggosoknya dengan sikat, maka lantai licin yang diakibatkan lumut, jamur dan bakteri bisa hilang. (baca juga: Desain Interior Kamar Tidur yang Unik)
Desinfektan adalah cairan pembunuh kuman dan mencegah kuman datang. Cairan ini biasa disiram pada kloset untuk menjaga kebersihannya. Cairan desinfektan juga digunakan dalam bahan pemutih. Jadi bila Anda cairan desinfektan di rumah Anda kebetulan habis, cairan pemutih pakaian juga bisa dipakai untuk menggantikannya. Cairan pemutih dengan desinfektan bisa membuat kloset selain bebas kuman juga membantu menghilangkan lumut yang menempel pada porselen. (baca juga: Cara Membuat Listrik Tenaga Angin Sederhana)
Produk-produk penghilang kerak membandel biasanya terbuat dari bahan kimia yang keras dan menyebabkan tangan panas. Oleh sebab itu penggunaan bahan ini cukup sesekali saja jangan terlalu sering. Sebab jika berlebihan juga bisa mengelupas lantai kamar mandi atau porselen sedikit demi sedikit karena sifatnya yang korosif. (baca juga: Cara Memasang kWh Meter Prabayar dan Keuntungannya)
Ada beberapa orang yang tidak tahan menggunakan pembersih lantai kamar mandi kimia. Beberapa masalah yang bisa timbul karena menggunakan pembersih kimia adalah sesak napas atau panas di kulit tangan. Untuk Anda yang alergi pembersih dari bahan kimia, Anda bisa mencoba ini pembersih kamar mandi alami yang bisa Anda dapatkan di dapur dan sekitar rumah Anda. (baca juga: Cara Over Kredit Rumah KPR)
Pembersih lantai kamar mandi alami yang pertama adalah batu apung. Batu jenis ini bisa Anda beli di pasar. Pada jaman dulu, orang-orang menggunakan batu apung untuk menggosok telapak kaki kapalan. Rupanya batu apung bisa dipakai juga sebagai pembersih kamar mandi yang aman dan tidak mengganggu pernapasan. (baca juga: Cara Menata Ruang Tamu Minimalis Sederhana)
Cara menggunakan batu apung untuk membersihkan kamar mandi adalah dengan menggosoknya pada bagian-bagian yang berkerak dan menciptakan warna kuning pada lantai atau dinding kamar mandi. Biasanya kerak tersebut berasal dari dari sisa-sisa sabun, lumut atau jamur. Anda hanya perlu ketelatenan untuk menggosok bagian-bagian kerak di lantai dan dinding kamar mandi dengan batu apung. Warna kuning dan kerak membandel bisa hilang dan menjadikan lantai kamar mandi Anda putih dan bersih kembali. Selanjutnya bilas dengan air biasa. (baca juga: Solusi Atap Rumah Bocor dan Cara Mencegahnya)
Bathub yang sudah menguning akan terlihat kusam. Anda bisa menjadikannya kembali mengilap dengan bantuan larutan garam yang dicampur terpentin. Gosok campuran tersebut pada bak mandi dengan sikat. Setelah digosok dengan merata pada bathup, Anda bisa membilasnya dengan air biasa. Anda bisa mengulanginya beberapa hari agar bathup bisa mengilap sempurna seperti baru. (baca juga: Cara Menata Ruangan Rumah Sederhana)
Perasan jeruk nipis atau jeruk lemon juga bisa menjadi pilihan pembersih lantai kamar mandi alami. Sifat asam pada jeruk nipis akan membantu mengelupas kerak-kerak membandel di bathup, lantai atau dinding kamar mandi. Anda bisa mencampurnya dengan krim atau bubuk tawas. Selanjutnya oleskan campuran krim tawas dan perasan jeruk nipis atau jeruk lemon pada bagian noda dan kerak yang membandel. Tunggu selama kurang lebih lima menit. tidak perlu mendiamkannya terlalu lama karena bisa mempengaruhi nat atau lapisan antar tegel atau keramik kamar mandi. Kemudian gosok perlahan pada bathup, lantai atau dinding kamar mandi. Terakhir, guyur dengan air bersih untuk membilasnya. (baca juga: Kesalahan dalam Desain Interior Rumah Sederhana)
Membersihkan kamar mandi juga harus memperhatikan saluran air dan juga saluran kloset. Saat mengatasi kloset mampet Anda bisa menggunakan garam kasar yang dihaluskan. Kemudian taburkan ke dalam lubang toilet. (baca juga: Cara Menata Kamar Tidur yang Baik dan Nyaman)
Campuran cuka dan air juga bisa membantu mengembalikan warna kuning pada porselein closet, wastafel atau bathup. Caranya dengan mencampurkan cuka dan air dengan perbandingan satu banding tiga. masukkan campuran tersebut dalam spray untuk memudahkan Anda meratakan pada permukaan kloset, bathup atau wastafel. Diamkan selama kurang lebih 30 menit. selanjutnya lap permukaan porselein kloset dan wastafel dengan kain atau spons lembut. Selanjutnya siram permukaan kloset dengan desinfektan antai bakteri atau bisa juga dengan cairan pemutih pakaian dengan label desinfektan. (baca juga: Tips Memilih Partisi Ruangan Minimalis Modern dan Etnik)
Campuran cuka dan air juga bisa digunakan untuk membersihkan showerhead. Rendam showerhead selama kurang lebih satu jam. Cara ini akan membantu menghilangkan kotoran yang menempel di besi showerhead. Juga bisa menghilangkan kotoran yang menyumbat lubang keluarnya air shower. Selanjutnya keluarkan showerhead dan bilas dengan air bersih. Terakhir, keringkan permukaan shower dengan kain lap lembut. (baca juga: Cara Menjaga Kebersihan Rumah dan Lingkungan)
Baking soda juga bisa menjadi pembersih lantai kamar mandi alternatif alami. Fungsi baking soda untu membersihkan kerak dan bak kamar mandi yang berwarna kuning. Caranya dengan menaburkan baking soda di permukaan lantai atau bathup. Selanjutnya gosok dengan sikat hingga bersih dan bilas. Baking soda dengan campuran cuka bisa membantu menghilangkan noda kerak. (baca juga: Cara Membuat Alat Penghemat Listrik PLN Sederhana)
Demikian artikel tentang pembersih lantai kamar mandi produk kimia dan juga bahan alami yang bisa Anda pilih. Semoga bermanfaat. (*)
Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…
Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…
Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…
Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…
Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…
Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…