PEST

16 Cara Mengusir Lalat di Dalam Rumah Secara Alami dan Paling Ampuh

Cara Mengusir Lalat di Dalam Rumah bisa menjadi panduan anda apabila sudah geram dengan keberadaan lalat dirumah yang sangat mengganggu. Hewan yang satu ini adalah hewan yang terkesan kotor. Sejenis serangga yang menyukai karbohidrat, protein, dan lemak. Tetapi hewan ini suka dengan tempat tempat yang kotor. Serangga tersebut bernama Lalat dan pastinya kita semua kenal dengan hewan tersebut. Lalat adalah binatang yang suka mengganggu. Terdapat banyak jenis lalat. Ada lalat kecil hitam, sedang sampai lalat besar yang berwarna hijau. Hewan ini adalah hewan yang membutuhkan protein dan bahan bahan organik untuk proses pertumbuhannya.

Dalam masa perkembangbiakannya dan regenerasi sel sel nya yang rusak, lalat suka menghinggapi makanan/sisa makanan yang berada di atas meja. Perilaku lalat yang seperti inilah yang membuat kita merasa terganggu bahkan ingin sekali membasminya dengan segala cara. Banyak cara lalat menyebarkan penyakit, salah satunya adalah dengan cara hinggap pada suatu makanan dan lalat tersebut akan meninggalkan kuman serta kotorannya di makanan tersebut. Makanan yang kita makan setelah dihinggapi oleh lalat akan menimbulkan penyakit, karena terdapatnya kuman yang masuk kedalam tubuh kita melalui proses pencernaan dalam lambung. Sebenarnya bukan makanan yang menyebabkan penyakit, tapi kotoran dan kuman lalat itulah yang akan menyebabkan kita terkena penyakit. Penyakit yang sering terjadi adalah maag atau pun gejala gejala pada pencernaan.

Baca Juga :

Cara Mengusir Lalat di Dalam Rumah

Di dalam lingkungan yang bersih akan tercipta hidup yang sehat, begitu pun di rumah kita. Ada yang mengatakan bahwa ‘Kebersihan adalah sebagian dari iman’. Jika hidup kita bersih, lingkungan kita bersih maka iman kita juga ikut bersih. Menjaga kebersihan adalah hal yang wajib bagi kita semua, apalagi kebersihan rumah kita. Rumah adalah tempat yang kita tinggali, kalau tidak bersih kita akan kehilangan rasa kenyamanan saat berada di dalam rumah. Udara didalam rumah juga sangat berpengaruh terhadap datangnya hewan yang satu ini. Bukalah secara rutin ventilasi jendela rumah agar udara yang masuk tetap segar.

Faktor utama yang menyebabkan hewan yang satu ini suka berkeliaran di dalam rumah kita adalah kurang bersihnya lingkungan di sekitar rumah kita. Biasanya karena keadaan tumpukan cucian piring di dapur atau bisa juga karena keadaan sampah yang menumpuk yang berada di dalam rumah. Bisa juga karena semakin banyaknya sisa sisa makanan yang menumpuk di meja ruangan dalam rumah. Ingat lalat sangat suka hinggap pada makanan. Bukan hanya makanan bersih tapi sisa sisa makanan pun ia hinggapi. Hal hal tersebut yang kebanyakan menyebabkan lalat suka berkeliaran di dalam rumah kita. Untuk membantu mengusir lalat yang ada di rumah kita, berikut beberapa cara yang akan nantinya bisa kalian praktikkan. ( baca juga : Cara Mengatasi Tembok Retak )

1. Membersihkan Lingkungan Rumah

Dengan melakukan pola hidup bersih akan membantu mengurangi lalat di dalam rumah. Lingkungan yang tercipta bersih akan berimbas pada hidup kita, yaitu hidup yang sehat. Taruklah bak sampah di luar rumah, agar mencegah adanya lalat yang masuk kedalam rumah. Tutuplah sampah tersebut dan jangan dibiarkan terbuka. Jika didalam rumah ada bak sampah, maka usahakan sampah yang ada di dalam adalah sampah kering karena biasanya lalat sangat suka pada hal yang kotor, jorok atau sampah basah. Siapkan sedikit keresek atau plastik untuk wadah beberapa sampah kering dan jangan lupa menutupnya. Buanglah sampah kering maupun basah setiap hari. (baca juga : Cara Menata Rumah)

2. Memakai semprotan serangga

Cara yang satu ini merupakan cara yang ampuh untuk mengusir lalat yang ada di dalam rumah kita. Dengan semprotan serangga tak hanya lalat yang akan hilang. Bahkan serangga lainnya seperti kecoa dan lain-lain akan terbasmi juga. Tetapi cara ini sangat beresiko bagi penghuni rumah, karena pada semprotan serangga akan meninggalkan racun yang berbahaya. Tidak bagi lalat saja akan tetapi juga membahayakan tubuh manusia. Selain itu, apabila kita salah dalam hal penggunaannya akan berakibat tidak baik bagi kesehatan tubuh kita. Yang perlu diperhatikan ketika memakai cara ini adalah hati-hati dalam penggunaannya. (baca juga :  Ciri-Ciri Rumah)

3. Dengan Daun Kemangi

Ada yang tidak tau kemangi..? kemangi adalah semacam daun yang biasanya dibuat lalapan pada warung warung nasi sambel. Contohnya ‘tempe penyet’, ‘lele penyet’ dll . Caranya adalah ambil kemangi secukupnya, taruklah kemangi tersebut pada sebuah plastik dan berikan sedikit air. Kemudian bungkus plastik yang berisikan kemangi dan air tersebut. Aturlah sedemikian rupa agar terlihat menarik. Dengan demikian bisa digunakan untuk mengusir lalat sekaligus dibuat hiasan dalam rumah. Selain itu baunya yang wangi juga bisa dipakai pengharum ruangan secara alami. (baca juga : Cara Membuat Lemari)

4. Nyalakan Kipas Angin

Cara yang satu ini adalah cara yang sangat mudah. Cukup nyalakan kipas angin yang kalian miliki, arahkan pada serangga khususnya lalat. Maka lalat langsung terusir terbawa oleh angin. Tetapi ini khusus pada rumah yang memiliki kipas angin. Ketika belum memiliki harusnya juga membeli kipas angin yang baru. Agar bisa menggunakan cara mudah yang satu ini. (baca juga : Fungsi Ruang Tamu Rumah)

5. Dengan Daun Cengkeh

Daun cengkeh juga bisa digunakan mengusir lalat. Pencariannya juga mudah, banyak terdapat dipasar pasar tradisional. Daun cengkeh memiliki aroma yang harum. Tipe jenis rempah rempah yang satu ini sangat ampuh buat pengusir lalat. Karena lalat juga alergi pada rempah yang baunya harum ini. (baca juga : Kriteria Rumah Sehat)

6. Menggunakan Lilin

Ternyata lalat adalah salah satu serangga yang takut dengan api. Nyalakan lilin didalam rumah anda ditempat tempat yang sering dihinggapi oleh lalat. Api pada lilin membuat lalat kabur begitu saja. Perlu diketahui juga bahwa lalat sangat benci cairan yang beraroma khas. Salah satunya cairan lilin ini. Misalnya kita nyalakan lilin, lalu tempatkan di dapur dekat tempat makanan atau di meja makan. Cara ini terkesan lebih aman. Biasanya cara ini banyak digunakan bagi orang yang berjualan nasi di pinggir jalan dan diletakkan disebelah lauknya agar terhindar dari lalat. (baca juga : Cara Membasmi Semut)

7. Menggunakan Sapu Lidi

Cara ini salah satu cara yang cukup menguras tenaga. Ambillah sapu lidi lalu kipaskan pada lalat atau bisa langsung pukul pada arah lalat yang berada di dalam rumah. Satu persatu lalat yang terkena akan langsung mati. Tetapi cara ini cukup digunakan pada jenis lalat yang besar, biasanya lalat yang berwarna hijau. Semakin banyak lalat yang ada akan semakin menguras tenaga jika menggunakan cara ini. (baca juga : Cara Jual Beli Apartemen)

8. Minyak Kayu Putih  

Minyak kayu putih mempunyai bau wangi yang menyengat. Ambillah minyak kayu putih seukuran tutup botol, letakkan pada ruangan yang sering dihinggapi lalat. Dan lalat akan kabur terkena wanginya bau minyak kayu putih. (baca juga : Cara Perawatan Dapur)

       9. Daun Pandan

Daun pandan juga bisa untuk mengusir lalat. Tanamlah daun pandan di dalam rumah. Aroma daun pandanlah yang akan mengusir beberapa lalat yang berkeliaran di dalam rumah. Selain daun pandan, bisa juga menggunakan daun Lavender. Daun pandan terkenal untuk mengusir nyamuk, akan tetapi bisa juga dapat difungsikan untuk mengusir lalat. (baca juga : Penyerap Lembab Ruangan)

      10. Menggunakan Plastik Yang Diisi Air

Cara yang satu ini tergolong cara yang unik. Siapa sangka kalau plastik dan air bisa digunakan untuk mengusir lalat. Caranya siapkan beberapa plastik, lalu isi plastik tersebut dengan air jernih dan ikat plastik yang terisi air tersebut sampai melembung.

Letakkan pada tempat tempat yang sering dihinggapi lalat. Cara ini terbukti sangat ampuh. Memang sedikit tidak masuk akal kalau menggunakan cara ini. Secara teori plastik yang berisi air ketika didatangi lalat, lalat tersebut akan bingung dan menghilang dikarenakan adanya pembiasan cahaya oleh plastik.

Baca Juga :

      11. Lem Lalat

Lem lalat sangat ampuh untuk membasmi lalat. Banyak terjual lem lalat ini di toko toko khususnya toko yang menjual obat pembasmi serangga. Caranya letakkan lem tersebut pada kertas ataupun kayu triplek, taruklah ditempat yang biasanya dihiggapi lalat. Saat lalat terkena lem, lalat tersebut tidak akan bisa kemana mana lagi dan hasilnya sangat memuaskan. (baca juga: Pengertian KPR Bersubisidi)

     12. Raket Nyamuk

Ada yang tau raket nyamuk.? ya.. raket yang biasanya di pakai untuk membasmi nyamuk. Raket nyamuk ini merupakan raket mengandung tegangan listrik. Disamping biasanya raket ini untuk mengusir nyamuk, raket ini juga bisa dialih fungsikan untuk mengusir lalat yang berada di dalam rumah kita. Caranya sama dengan yang kita lakukan untuk mengusir nyamuk biasanya. (baca juga : Cara Membersihkan Kompor)

      13. Dengan Bunga Lavender 

Cara ini hampir sama dengan salah satu cara diatas yang menggunakan daun pandan. Bunga Lavender mempunyai aroma yang sangat wangi. Lalat sangat tidak suka dengan bau wangi yang sangat menyengat, salah satunya bunga Lavender.

Caranya cukup tanamlah bunga Lavender didalam rumah. Selain digunakan mengusir lalat, juga berfungsi sebagai pengharum ruangan. Selain itu pula bunga lavender dapat menjadi penghias ruangan anda agar lebih terlihat asri.

Baca Juga :

      14. Dengan Jeruk Lemon

Jeruk lemon juga bisa untuk mengusir lalat. Caranya ambillah jeruk lemon, kemudian taruklah paa sebelah makanan atau tempat tempat yang sering dihinggapi lalat. Bisa juga dibuat untuk campuran sabun pencuci piring. Sehingga kalau terkena cairan jeruk lemon, Lalat pun enggan hinggap.

      15. Dengan Garam Dapur

Garam merupakan salah satu yang digunakan dalam resep makanan. Tentunya tidak asing bagi kita semua dan sangat mudah untuk mencarinya. Caranya sangat gampang. Ambillah garam dan taburkan garam ke sudut sudut tempat yang sering didatangi lalat. Contohnya taburkan di atas lemari lemari dapur. Bukan cuma lalat yang terusir, semut pun juga akan terusir.

      16. Dengan Membuang Sampah Secara Rutin

Cara yang satu ini adalah cara yang sangat wajib bagi kita semua. Karena bukan cuma untuk mengusir lalat saja, juga buat kebersihan kesehatan di dalam rumah kita. Membuang sampah yang rutin adalah kunci kebersihan didalam rumah. Dengan membuang sampah secara rutin, rumah akan terhindar dari yang namanya lalat. Karena tempat seperti sampah adalah tempat favorit sang lalat.

Beberapa penjelasan diatas sangat ampuh untuk mencegah datangnya lalat dan pasti itu adalah salah satu cara mengusir lalat di dalam rumah. Namun gunakan satu persatu cara tersebut, jangan gunakan ke 12 cara tersebut secara bersamaan. Dan yang terpenting adalah jangan malas untuk menjaga kebersihan yang ada dirumah kita, karena kebersihan rumah adalah cerminan lingkungan kita. Selamat mencoba!

Artikel Terkait” state=”closed

Artikel Lainnya

Recent Posts

6 Cara Memilih Kompor Gas Tanam

Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…

2 years ago

3 Kelebihan dan Kekurangan Kompor Listrik

Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…

2 years ago

7 Mitos Tokek Di Dalam Rumah

Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…

3 years ago

13 Manfaat Memelihara Burung Di Rumah

Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…

4 years ago

9 Manfaat Memelihara Anjing Di Rumah

Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…

4 years ago

9 Desain Rumah Kolonial Klasik

Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…

4 years ago