Jendela

9 Cara Membuat Gorden Sendiri dan Sederhana

Gorden merupakan pelengkap sebuah jendela pada rumah anda. Jika sebelumnya anda sudah mempelajari cara membuat jendela serta apa saja fungsi ventilasi bagi kesehatan dan penghuni rumah, akan lebih lengkap jika anda mengetahui tips dibawah ini yang membahas bagaimana cara membuat gorden. Yuk simak lebih lengkapnya.

1. Ukur jendela anda

Jendela memiliki ukuran yang berbeda-beda (baca: Jenis Grill, Jendela dan Atap Rumah). Ketika akan memasang tirai, pastikan ukurannya sesuai dengan jendela anda di rumah. gorden akan tampak lebih bagus jika digantung tinggi, oleh karena itu anda perlu mengukur seberapa tinggikah tirai yang akan dipasang.

Anda bisa memilih model tirai yang menggantung atau pun tirai yang jatuh sampai ke lantai. Jangan lupa untuk mengukur lebar jendela karena hal tersebut juga menentukan berapa besar kain yang dibutuhkan. Setidaknya kain tirai harus dua kali lipat lebih lebar dari ukuran jendela anda agar terlihat padat saat digantungkan serta mampu menutupi  jendela secara sempurna. Jangan sampai ada sisi jendela yang tidak bisa dijangkau oleh gorden.

2. Memilih kain yang tepat

Ketika anda sudah menemukan ukuran untuk memasang gorden, taham membuat gorden selanjutnya adalah memilih kain yang sesuai dengan ukuran dan keinginan anda. Ada beragam jenis kain yang tersedia di toko kain. Mulai dari yang bertekstur tebal hingga tipis maupun berbahan kaku sampai lentur.

Motif kain juga bisa disesuaikan dengan selera anda, baik motif floral, garis-garis ataupun animal print. Jika dinding rumah anda menggunakan wallpaper (baca: Fungsi Wallpaper Rumah), pastikan motif tirai selaras dengan motif wallpaper di rumah. Selain itu, jangan sampai terlalu banyak motif yang dimunculkan dari tirai dan wallpaper dinding karena membuat ruangan terlihat terlalu ramai dan sempit (baca: Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Wallpaper Dinding). Akan lebih baik jika dinding yang polos diberikan tirai dengan motif begitupun sebaliknya.

3. Memulai proses membuat gorden

Setelah kain dengan motif dan ukuran yang anda inginkan terbeli, tahap selanjutnya adalah mulai mengerjakan kain tersebut menjadi sebuah gorden. Anda akan membutuhkan ruang yang cukup luas untuk membentangkan kain gorden tersebut. Jangan lupa menyiapkan peralatan yang dibutuhkan antara lain gunting, pengukur kain meteran, pensil, pita rekat dan setrika.

Pertama-tama, anda perlu membagi kain menjadi dua bagian yang sama. Kemudian, lipat kira-kira 3 sentimeter pada seluruh sisi kain. Lalu setrikalah seluruh lipatan tersebut. Ingat, sebelum dilipat, anda harus meletakkan pita rekat pada seluruh sisi yang akan disetrika. Usai menyetrika seluruh sisi dengan rapi, sematkan cincin jepit yang berguna sebagai penggantung.

4. Memanfaatkan selendang tak terpakai

Anda memiliki selendang atau scarf berukuran lebar yang sudah tak terpakai? Daripada hanya teronggok dalam lemari, anda bisa memanfaatkannya menjadi gorden cantik. Namun pastikan selendang yang akan digunakan memiliki warna dan motif yang persis sama agar senada. Bahan yang diperlukan hanyalah dua buah selendang, gunting, lem tembak dan cincin jepit. Setelah seluruh bahan tersedia, mulailah  membuat gorden tersebut.

Caranya sangat mudah sekali, pertama-tama pilihlah selendang yang anda sukai. Akan lebih menarik jika selendang tersebut memiliki renda-renda di bagian ujungnya. Sesudah itu, gunting salah satu ujung selendang karena nantinya akan digunakan untuk menggantung tirai tersebut. Gunakan lem tembak untuk melipat ujung selendang yang telah digunting.

Lipatan ujung selendang bisa berkisara antara 3 sampai 5 sentimeter. Anda harus berhati-hati saat menggunakan lem tembak karena ujung lem sangat panas. Jika tidak memiliki lem tembak anda bisa juga menjahit ujung tersebut dengan benang. Terakhir, sematkan cincin jepit pada ujung selendang lalu pasangkan pada penyangga tirai. Tirai ini akan sangat bagus untuk rumah maupun apartemen anda (baca: Perbedaan Rumah Susun dan Apartemen)

5. Pita-pita akan mempercantik gorden

Bosan dengan gorden rumah anda yang berwarna polos saja? Anda mungkin perlu memberikan sentuhan yang akan membuat gorden menjadi lebih berwarna. Salah satu bahan yang bisa dimanfaatkan adalah pita-pita kain. Siapkan pita-pita lebar berwarna-warni dan dua helai kain berwarna putih polos tanpa corak.

Bentangkan kain putih tersebut lalu tempelkan pita yang telah digunting sesuai lebar kain. Anda bisa berkreasi dengan pita-pita, contohnya memilih warna kesukaan ataupun membuat pola menarik. Pita ditempelkan pada kain menggunakan lem khusus kain agar melekat sempurna.

Pita ditempelkan secara horizontal, diselingi warna yang berbeda-beda. Sisakan jarak pada ujung kain untuk membuat lubang yang akan digunakan sebagai pengait. Anda bisa melubanginya dengan gunting kain. Guntinglah dengan bentuk menyayat. Jika sudah dilubangi sebanyak enam lubang pada masing-masing kain, sematkan pita lalu kaitkan pada jendela anda

6. Anyam menjadi gorden model Macrame

Gorden tidak hanya berfungsi sebagai penutup jendela, namun juga dapat dikreasikan sebagai pembatas ruangan atau penutup pintu. Salah satu model tirai yang cocok sebagai pembatas ruangan dan patut dicoba adalah gorden Macrame. Modelnya yang berongga-rongga dan menjuntai menjadikan gorden Macrame ini tidak terkesan menutup penuh dan masih memberi ruang.

Membuatnya pun cukup mudah serta bahan yang diperlukan tidak sulit dicari. Tirai jenis ini memanfaatkan kain-kain tipis seperti tali yang dianyam membentuk pola tertentu. Untuk membuatnya, yang harus anda siapkan antara lain sebilah kayu panjang, gunting dan yang terpenting tali dari kain yang lentur. Pertama, bagilah tali menjadi sama panjang.

Setelah itu, kaitkan ujung tali pada kayu tersebut. Banyak tali yang diperlukan adalah tergantung dari panjang kayu penyangga serta pola anyaman yang anda pilih. Ada pola anyaman tiga, empat, lima atau lebih. Bagian yang perlu anda anyam hanyalah seperempat dari tirai dan biarkan sisanya menjuntai kebawah. Anda juga bisa lho, memberi efek tie-dye pada tali tersebut untuk menambah semarak. Untuk membuat gorden Macrame tie-dye, anda memerlukan pewarna tekstil warna-warni. Larutkan pewarna tekstil dalam ember setelah itu rendam gorden dalam larutan pewarna tekstil kemudian keringkan.

7. Mendaur ulang kain perca

Ingin menambahkan sentuhan unik kedalam rumah anda? Cobalah untuk membuat gorden dari kain-kain yang tidak terpakai alias kain perca. Pertama-tama, kumpulkanlah kain bekas sebanyak mungkin. Semakin bervariasi warna dan motifnya maka akan semarin menarik.

Selanjutnya, gunting dan bentuklah kain perca menjadi bentuk persegi. Panjang persegi dapat sesuai selera anda, apakah berukuran besar-besar atau persegi yang kecil. Sesudah menggunting seluruh kain menjadi bentuk persegi yang memiliki ukuran sama, susunlah kain tersebut. Padu padankan sekreatif anda. Dan yang terakhir, jahitlah kain-kain perca menjadi sebuah tirai yang utuh.

8. Gunakan Cat Akrilik

Ruangan minimalis akan cocok dengan motif gorden yang tidak terlalu mencolok, contohnya motif stripes atau garis-garis. Anda bisa membuatnya sendiri karena sangatlah mudah. Perlengkapan yang perlu anda siapkan adalah kain tirai polos berwarna putih, cat akrilik, lakban, penggaris dan roller.

Setelah peralatan dilengkapi, mulailah mengukur kain tirai anda. Tentukan seberapa panjang dan lebar garis yang diinginkan lalu bagilah sesuai lebar tirai, jangan lupa untuk menandainya menggunakan pensil. Lalu rekatkan lakban untuk membatasi area tirai yang akan dicat. Barulah setelah itu perlahan-lahan proses pengecatan dimulai.   .

9. Menyulap sprei menjadi gorden model Drapery

Untuk membuat gorden, anda tidak selalu harus membeli kain baru. Anda dapat selalu memanfaatkan bahan-bahan yang ada di rumah. Ada banyak sekali bahan di rumah yang dapat anda jadikan material untuk membuat gorden. Anda telah mengetahui cara memanfaatkan kain perca, pita hingga selendang untuk dijadikan tirai. Material lainnya adalah sprei yang biasa anda gunakan sebagai penutup kasur.

Pergunakan seprei anda yang sudah tak terpakai menjadi sebuah tirai yang mengagumkan. Membuat gorden dari sprei bekas akan lebih bagus menggunakan seprei yang berwarna polos dan berbahan tebal. Untuk membuatnya, siapkan mesin jahit agar sprei bisa digabungkan dengan rapi.

Menjahit menggunakan mesin juga akan membuat jahitannya kuat. Kumpulkan seprei yang memiliki warna senada, guntinglah menjadi beberapa bagian yang menyesuaikan dengan lebar dan tinggi gorden. Setelah menjadi beberapa bagian lalu jahit dengan memberi aksen lipatan-lipatan. Untuk menggantungnya, sematkan cincin jepit. Model tirai seperti ini akan cocok diletakkan pada jendela kamar anak perempuan anda karena memberi kesan girly. Bentuknya yang unik tentu membuat orang tidak mengira bahwa tirai ini disulap dari sebuah seprei.

Tirai akan menjadi semakin menarik jika diiringi dengan desain rumah yang sesuai (baca: Desain Rumah Minimalis) serta letak perabotan di dalamnya seperti misalnya sofa (baca: Model Sofa Untuk Ruang Tamu Kecil dan Sempit). Anda juga harus selalu memperhatikan kebersihan tirai, gantilah tirai secara berkala agar tidak menjadi sarang debu. Rumah yang berdebu merupakan ciri rumah tidak sehat. Selalu utamakan kebersihan rumah agar hunian senantiasa nyaman untuk ditinggali.

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Recent Posts

6 Cara Memilih Kompor Gas Tanam

Kompor merupakan salah satu peralatan rumah tangga yang sangat penting untuk dimiliki. Bahkan saat ini…

2 years ago

3 Kelebihan dan Kekurangan Kompor Listrik

Kompor listrik merupakan salah satu jenis kompor yang mulai banyak dipilih oleh rumah tangga modern…

2 years ago

7 Mitos Tokek Di Dalam Rumah

Tokek merupakan hewan reptile yang bisa ditemukan di Indonesia, hewan ini sangat pemalu dimana mereka…

3 years ago

13 Manfaat Memelihara Burung Di Rumah

Memelihara burung menjadi sebuah hobi yang tak pernah termakan jaman atau musim, dimana mayoritas mereka…

4 years ago

9 Manfaat Memelihara Anjing Di Rumah

Memilihara anjing di rumah memang sudah menjadi hal yang lumrah terjadi, namun kebanyakan orang menganggap…

4 years ago

9 Desain Rumah Kolonial Klasik

Sampai saat ini desain rumah Belanda masih banyak penggemarnya, hal tersebut karena memang bangunan ini…

4 years ago