12 Cara Memasang Kabel Listrik ke Steker – Pipih dan Bulat

Cara memasang kabel listrik ke steker cukup penting dikuasai. Steker paling banyak digunakan dalam rumah tangga dalam beragam peralatan, misalnya; seterika, magicom, lemari es, radio, televisi, dan beragam peralatan elektronika lain. Apabila terjadi kerusakan kecil pada steker karena gigitan tikus atau tidak sengaja tergunting, Anda tidak perlu bingung mencari tukang. Sebab, dasar cara memasang kabel listrik pada steker cukup mudah. (Baca juga: Cara Menghemat Listrik)

Ada beberapa bentuk steker yang bisa dijumpai di toko pelatan listrik, yaitu; steker pipih dan steker bulat. Namun prinsip dasar cara memasang kabel steker sama, yaitu membuat listrik mengalir dari stopkontak. Sehingga peralatan elektronik rumah tangga bisa digunakan dan bekerja dengan baik. Berikut kami rangkumkan cara memasang kabel listrik ke steker bentuk pipih dan steker bentuk bulat. (Baca juga: Cara Menyambung Kabel Listrik)

4 Langkah Pasang Kabel pada Steker Pipih

Steker berbentuk pipih hanya dapat disambungkan dengan dua kabel yang terdiri dari kabel positif (fasa) dan kabel negatif (netral). Jenis steker ini menggunakan kawat berjenis serabut. Cara memasang kabel listrik ke steker pipih ini cukup mudah, yaitu dengan menyambungkan kedua kabel ke masing-masing penghubung yang terdapat dalam steker. Ikuti saja bentuk penghubung (konektor) yang langsung dililitkan ke penghubung. Kemudian dikencangkan dengan sekrup.

(Baca juga: Cara Memasang Meteran Listrik)

Berikut ini 4 langkah praktis dan singkat memasang kabel listrik ke steker pipih:

  • Pertama-tama, kupas plastik pembungkus kabel hingga terlihat kawat serabut tembaganya. Kira-kira sepanjang satu sentimeter. Pilin serabut tembaga tersebut agar lebih mudah saat memasang ke bagian dalam steker.
  • Buka sekrup penutup steker menggunakan obeng.
  • Lilitkan dua kabel serabut tembaga ke pengghubung (konektor) yang berada di dalam steker. Kencangkan sekrup konektor agar tidak mudah lepas.
  • Pasang kembali penutup steker. Kencangkan sekrup penutup agar tidak mudah terbuka.

Hanya dalam waktu limabelas menit Anda bisa melakukan cara memasang kabel listrik ke steker pipih. Mudah dan cepat. Selanjutnya kita beralih pada cara memasang kabel listrik pada steker bulat. (Baca juga: Cara Memasang Instalasi Listrik)

8 Langkah Pasang Kabel pada Steker Bulat

Steker berbentuk bulat dilengkapi dengan dua buah plat kecil yang fungsinya menghubungkan kabel arde/ grounding menuju stop kontak. Fungsi lainnya adalah sebagai penjepit steker ke stop kontak agar kuat menancap ke lubang stopkontak. Ketika membuka penutup steker bulat ini, akan terlihat tiga konektor/ penghubung untuk kabel dan plastik penjepit. Tiga buah kabel di dalamnya terdiri dari kabel positif, kabel negatif, dan kabel grounding.

(Baca juga: Cara Membuat Listrik Tenaga surya Sederhana)

Berikut ini 8 cara memasang kabel listrik ke steker bulat dengan aman dan benar:

  • Siapkan kabel yang akan disambung. Kupas penutup kabel luar. Maka akan terlihat tiga buah kabel didalamnya. Kabel hitam untuk kabel positif, kabel biru untuk arus listrik negatif, kabel kuning strip hijau untuk grounding.
  • Kupas ketiga pelindung plastik kabel hingga terlihat kawat tembaga serabutnya.
  • Buka tutup steker bulat dengan menggunakan obeng.
  • Longgarkan baut penghubung/ konektor yang menempel pada pangkal logam steker yang berbentuk jari. .
  • Masukkan kawat tembaga biru dan kawat tembaga hitam ke konektor yang berada pada kedua jari steker.
  • Pasang kabel kuning arde/ grounding ke konektor yang berada di bagian tengah. Kemudian kencangkan sekrupnya.
  • Pasang pengunci kabel agar ketiga kabel dalam steker tidak mudah terlepas.
  • Bilamana ada yang tidak menginginkan kabel kuning arde/grounding terpasang juga tidak masalah. Jadi cukup memasang kabel hitam positif dan kabel biru negatif pada kedua pangkal jari steker.

Jenis steker bulat ini bisa dipasang untuk kabel berjenis serabut ataupun tunggal. Bila Anda memakai kabel kawat serabut, jangan lupa untuk memilin kawat serabut tersebut agar rapi dan aliran listrik maksimal tanpa terjadi korsleting. (Baca juga: Cara Membuat Alarm Rumah Sendiri)

5 Langkah Mengupas Kabel

Dalam pemasangan kabel listrik mengupas kabel bisa jadi hal susah bila belum terbiasa. Ada beberapa cara yang umum dilakukan untuk mengupas kabel, yaitu; dengan menggunakan gunting, tang ataupun membakar ujung kabel dengan korek api. Anda bisa menggunakan cara termudah yang bisa Anda lakukan. Yang penting tidak sampai memboroskan kabel karena gagal terkelupas atau malah kabel bagian dalam ikut terpotong.

(Baca juga: Cara Membuat Kusen Kayu Aluminium)

Anda tidak perlu resah melepas pelindung kabel yang gampang-gampang susah. Berikut ini adalah 5 langkah mudah mengupas kabel dengan cepat menggunakan cutter:

  • Pertama-tama letakkan kabel di atas meja dan luruskan.
  • Pakai cutter berukuran besar, kemudian letakkan tegak lurus di atas kabel dengan posisi membujur.
  • Tekan cutter pelahan agar tidak smpai menembus bagian kabel bagian dalam dan merobeknya.
  • Setelah cutter tertancap pada plastik pelindung kabel tarik lurus pisau ke ujung kabel pelan-pelan.
  • Lepaskan pelindung kabel luar dan potong. Setelah kabel bagian dalam terlepas, maka Anda bisa memasang kabel dengan mudah. (Baca juga: Cara Menyambung Kabel Listrik)

Dalam pemasangan kabel listrik nampaknya terlihat mudah dan cepat. Namun ada syarat mutlak keamanan saat Anda memperbaiki barang-barang yang berhubungan dengan listrik. Meskipun aliran listrik yagn masuk ke dalam rumah pelanggan termasuk arus listrik tegangan rendah dan tidak membahayakan saat terkena setrum. Namun efek beruntun setelah terjadi setruman, bisa menimbulkan akibat fatal. Oleh sebab itu, perhatikan baik-baik agar barang kabel dan steker yang sedang Anda perbaiki  tidak menyetrum dan membahayakan Anda. Berikut syarat keamanan saat memperbaiki barang elektronik: (Baca juga: Cara Membuat Keramik Lantai)

  • Setiap sambungan listrik dalam steker harus kuat dan kencang. Tidak boleh satupun sambungan listrik yang longgar. Sebab hal tersebut bisa menyebabkan percikan api. Bila percikan api berlanjut terus menerus tanpa ada yang mengetahui, bisa membakar kabel listrik dan rumah Anda.
  • Pengguna alat-alat listrik harus aman dari setruman arus listrik. Maka dari itu setiap besi yang terkelupas dan terbuka tidak boleh dialiri listrik. Sebab besi adalah penghantar listrik yang bisa membuat Anda tersetrum. Contohnya adalah besi arde/ grounding yang terdapat pada stop kontak.
  • Cegah setiap kemungkinan terjadinya korsleting. Terjadinya korsleting berawal saat kabel bermuatan positif dan negatif saling bersentuhan. Korsleting sangat berbahaya untuk Anda. Sebab bisa menyebabkan panas luar biasa, percikan api, bahkan ledakan. Cara aman mencegah bahaya korsleting adalah dengan memanfaatkan sekering. Alat ini berfungsi memutuskan aliran listrik bila terjadi korseting dalam rumah. (Baca juga: Cara Membuat Kusen Kayu Jati)

Demikian cara memasang kabel listrik ke steker beserta cara mudah mengupas pelindung plastik kabel. Semoga bermanfaat bagi Anda.(*)