11 Cara Menata Ruang Tamu Ukuran Kecil dan Besar

Kepribadian pemilik rumah bisa dilihat dari cara menata ruang tamu. Jadi, aturlah ruang tamu Anda agar memberikan energi positif karena Fungsi Ruang Tamu adalah untuk menyambut para tamu yang datang berkunjung. Sahabat dan kerabat tentu akan betah berkunjung dan mempererat tali persaudaraan. Siapa tahu tamu yang berkunjung ikut terinspirasi dengan kreatifitas cara menata ruang tamu Anda. Bukankah membanggakan menjadi inspirasi positif bagi orang-orang di sekitar kita?

Berikut ini Cara Menata Ruangan Rumah terutama cara menata ruang tamu dengan Desain Ruang Tamu dari beberapa sumber tepercaya agar anda terhindar dari Kesalahan dalam Desain Interior ruang tamu anda. Semoga bisa menjadi inspirasi berharga bagi Anda.

1. Menentukan Besar Kecil Ruang Tamu

Langkah pertama dalam memperhitungkan cara menata ruang tamu adalah mengukur luas ruangan. Gunakan meteran untuk mendapatkan ukuran yang detail per-milimeter-nya. Atau lebih mudahnya gunakan ukuran langkah kaki Anda, ujung jari bertemu tumit. Ini cara termudah memperkirakan ukuran ruangan. Jangan lupa mengukur lebar pintu masuk.

Kegiatan ini akan berguna saat Anda berada di toko perabot dan mempertimbangkan Tips Memilih Furniture perabot pilihan Anda.  Dengan mengetahui ukuran ruang tamu, Anda tinggal menentukan membeli perabot seperti Model Sofa Untuk Ruang Tamu Kecil yang sesuai dengan ukuran ruangan dan kantong Anda. (Baca: Standard Ukuran Ruangan Billiard di Rumah)

Cara menata ruangan bisa anda lihat dibawah ini dengan menentukan perbedaan ukuran :

Desain ruang tamu ukuran 2×3

     

Desain ruang tamu ukuran 3×3

       

2. Menentukan Tema Ruang Tamu 

Langkah kedua adalah menentukan tema ruang tamu. Apakah Anda menyukai tema modern atau tradisional.

  • Tema Modern. Tema ruang tamu modern adalah favorit masyarakat. Warna-warna soft dengan tampilan sederhana menjadi ciri khas tema ini.

       

  • Tema Tradisional. Belakangan ini tema tradisional banyak dipakai masyarakat. Contohnya saja seperti desain jawa klasik atau model joglgo yang di lengkapi dengan perabotan kayu ukiran dilengkapi bantalan bermotif batik mulai menjadi tren dimasyarakat saat ini.

3. Memilih Perabot

Setiap perabot punya warna, bentuk dan ukuran khas. Untuk menambah sisi menarik pada ruangan, jangan segan memadu padankan perabot. Dengan Tips Memilih Partisi Ruangan yang akan kamu pilih, tips tersebut akan menjadi acuan dan panduan kamu.

Jika ingin tahu bagaimana Cara Menata Ruang Tamu dengan menghadirkan suasana tenang, pilihlah perabot yang sewarna dan senada. Memadukan perabot berwarna putih dan biru memberikan kesan santai. Bila ingin menghadirkan suasana energik dan berani, Anda bisa mencoba warna perabot yang lebih terang. Coklat dengan hijau misalnya. Kombinasi warna-warna ini bisa Anda padukan antara perabot dengan dinding, carpet dan sofa. Bila ruang tamu cukup luas, tambahkan bangku tanpa sandaran untuk menciptakan suasana variatif.

Bila ruang tamu berukuran sedang atau sempit padukan perabot dengan warna putih, krem dan warna-warna lembut lainnya. Karena warna pastel membuat ruangan lebih terang dan terkesan lega. Cara menata ruang tamu yang unik bukan?

Baca juga :

4. Variasikan Bentuk Perabot

Bentuk perabot dan ruangan juga ikut mempengaruhi suasana ruangan. Kita biasa melihat bentuk segi empat yang sudah ada pada sofa, jendela, karpet. Anda bisa mengimbanginya dengan bentuk lain semacam bantal sofa berbentuk bulat, meja oval, dan vas bunga berbentuk unik.(Baca : Cara Membuat Jendela AluminiumCara Membuat Jendela Bersekat Enam)

Bagi Anda pecinta seni, wujudkan jiwa seni Anda dalam ruang tamu. Memadukan perabot modern dengan pernik tradisional di dalamnya menciptakan nuansa berbeda dalam ruang tamu. Misal, dengan menambahkan wadah majalah dan koran yang terbuat dari kayu ukir. Tamu akan terpesona dengan cara menata ruang tamu Anda.

5. Menyisakan Ruang Kosong

Berikan ruang kosong pada ruang tamu. Ruang luas bisa memberikan keleluasaan tamu untuk bergerak. Terlihat lebih lega dan lapang pula. Aturlah perabot di tengah ruang jika memang tempatnya luas. Di pojok ruang dekat jendela, bisa ditambahkan tanaman tinggi sebagai dekorasi hijau dan menyegarkan pandangan. Misalkan tanaman hias bambu china atau sri rejeki.

Bila ruang tamu cukup mungil, atur perabot sesuai luas ruangan. Sering-sering rapikan ruang tamu dari barang-barang berserakan seperti majalah atau koran. Selain itu pindahkan perabot yang tidak terlalu penting. Dengan begitu akan tersisa ruang kosong yang membuat ruangan tetap terasa lega dan nyaman.

6. Menata Letak Perabot

Letakkan furniture berdasarkan bentuk ruangan. Ruang tamu anda mungkin berbentuk segitiga, persegi, atau persegi panjang. Apapun bentuk ruang tamunya, pastikan penempatan furniture tidak menghalangi akses jalan keluar masuk. Memiliki ruang tamu kecil atau terhubung langsung dengan ruang keluarga bukan hambatan mengatur perabot. Pilih penyekat ruang yang memiliki roda. Sehingga bisa diatur luasnya ruang sesuai kebutuhan.(Baca : Tips Memilih Partisi Ruangan Minimalis)

Jalan keluar masuk juga perlu dipertimbangkan. Pastikan pemilik rumah bisa bergerak bebas tanpa terhalang salah satu sofa atau meja. Tempatkan di pojok yang tepat untuk memudahkan berpindah ke ruang lain.

7. Mengatur Cahaya Ruang Tamu

Penting juga memberikan pencahayaan yang bagus dalam ruang tamu. Terutama saat malam hari dan beberapa kolega berkumpul. Selain lampu utama, Anda bisa menambahkan ruang tamu dengan lampu pojok atau lampu meja. Ini bisa juga sebagai dekorasi. Tapi jangan letakkan lampu hias dekat dengan televisi. Terlalu banyak cahaya bisa menyilaukan mata. Bila ruangan tidak memungkinkan untuk penambahan lampu hias, jangan dipaksakan. Lampu utama dengan cahaya yang pas sudah cukup nyaman bagi para tamu yang berkunjung.

8. Ukuran Jendela dan Tirai

Memiliki jendela lebar memiliki banyak manfaat. Lalu lintas udara segar alami bisa Anda dapatkan. Selain itu, ruang tamu bisa mendapat cukup sinar matahari langsung saat siang. (Baca: Fungsi Ventilasi Rumah Bagi Kesehatan dan Penghuni,Cara Membuat Jendela AluminiumCara Membuat Jendela Bersekat Enam)

Malamnya bisa dengan mudah dengan ditutup tirai lebar. Tips Memilih Gorden atau tirai adalah dengan memilih warna tirai yang senada dengan warna dinding dan perabot. Bila ada waktu luang, Anda juga bisa mencoba Cara Membuat Gorden Sendiri seperti Cara Membuat Gorden Kupu-Kupu dimana Cara Menjahit Gorden sangat sederhana sederhana.

9. Menambahkan Variasi Dinding

  • Menggunakan cat dinding

Ruang tamu anda akan lebih terlihat dramatik bisa Anda menambahkan dinding bertekstur di satu sisi. Modifikasi saja warnanya dengan Warna Cat Rumah Kecil Agar Terlihat Luas. Anda bisa menggunakan warna kuning atau oranye bila ruang tamu sudah didominasi warna pastel. Warna merah, orange atau abu-abu gelap untuk menambah suasana kontemporer. Warna hijau dengan tambahan coklat untuk rasa tradisional.

   

Memberikan kesan variatif pada ruang tamu mungil bisa dilakukan dengan melapisi kertas dinding pada satu sisi. Meskipun ada Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Wallpaper Dinding, Anda tak perlu khawatir.

  • Menggunakan wallpaper

  

  

10. Menambahkan Lukisan

Menambahkan lukisan dalam ruangan bertujuan untuk memberikan fokus pandang tamu yang datang. Lukisan yang memiliki nilai seni menunjukkan ciri khas Anda dan keluarga.  Lukisan bisa membuat ruangan terlihat lebih mewah dan menarik perhatian para tamu.

Saat memilih lukisan, sesuaikan dengan gaya yang Anda dan keluarga suka. Pertimbangkan ukurannya. Jika lukisannya terlalu kecil, Anda bisa memperlebarnya dengan menempatkannya pada bingkai besar berukir. Kemudian letakkan lukisan tersebut di tengah ruangan. Bila terlanjur menyukai lukisan namun ukurannya kecil,  tambahkan satu atau dua lukisan kecil yang seukuran. Dan letakkan lukisan-lukisan tersebut berdampingan.  (Baca:  Membuat Rumah Sederhana dan Unik)

11. Mempercantik Lantai

Selain pemilihan warna dinding yang sesuai, menghias lantai tak kalah penting dalam menata ruang tamu. Pilihan paling umum dalam menghias lantai adalah dengan meletakkan karpet sebagai variasi. Pilih warna-warna krem, coklat atau bermotif. Jangan lupa untuk membersihkannya dengan teratur sebab karpet rentan dihinggapi debu dan tungau. (Baca: Membersihkan Marmer yang Kusam)

Artikel Lainnya :

Semoga tips ini membantu mendapat ide cara menata ruang tamu Anda. Pastikan membuat perencanaan yang matang dan paling anda sukai. Selamat berkreasi menciptakan ruang tamu yang nyaman dan memberikan kesan bagi para tamu yang datang.