10 Cara Menghilangkan Bau Lemari Baru Dengan Cepat (#Teruji)

Cara menghilangkan bau lemari baru secara alami, tentunya sangat mudah untuk dilakukan. Lemari merupakan perabotan rumah tangga yang lumayan penting keberadaannya untuk digunakan sebagai penyimpanan pakaian. Apalagi bagi pasangan yang baru menikah, lemari seperti halnya kebutuhan primer sebagai pelengkap perabotan di tempat baru mereka.

Baca juga :

Cara Menghilangkan Bau Lemari Baru

Cara Menghilangkan Bau Lemari BaruBau yang ditimbulkan oleh lemari yang baru saja dibeli seringkali membuat rasa ketidaknyamanan karena bau yang menyengat dan tajam seringkali mengganggu indra penciuman kita. (baca juga : cara membersihkan cermin)

Jika anda tidak ingin merasakan hal tersebut berlama-lama, maka harus menggunakan cara dan perlakuan khusus untuk mengurangi bau bahkan untuk menghilangkan bau yang ditimbulkannya tersebut sekalipun. (baca juga : cara membasmi cicak)

Anda juga perlu dan wajib memperhatikan karakteristik dari bahan lemari yang anda beli agar tidak salah langkah pada saat penanganan sehingga bisa merusak lemari anda di rumah. Pada artikel kali ini akan membahas mengenai cara menghilangkan bau lemari baru. Yuk kita simak bersama-sama! (baca juga : cara membasmi semut api)

Berikut beberapa cara yang bisa anda lakukan dalam upaya menghilangkan bau yang ditimbulkan oleh lemari baru, penjelasannya sebagai berikut :

1. Bersihkan Lemari Secara Menyeluruh

Lemari baru pun perlu dilakukan proses pembersihan untuk menghilangkan bau yang ditimbulkannya. Bersihkan pada seluruh bagiannya secara menyeluruh dengan menggunakan kemoceng dan dilanjutkan dengan melakukan proses pengelapan dengan menggunakan lap setengah basah untuk membersihkan sisa-sisa finishing, debu atau pun kotoran yang masih ada dan tertinggal. (baca juga : cara mengusir kelelawar di atap rumah)

Selanjutnya lakukan pengelapan kembali dengan menggunakan lap kering agar uap air yang ditinggalkan pada saat mengelap menggunakan lap setengah basah tidak menyebabkan pertumbuhan jamur yang akan merusak lemari anda. Proses terakhir yang harus anda lakukan yakni pembersihan dengan menggunakan kemoceng kembali untuk mendapatkan hasil yang sempurna. (baca juga : cara membersihkan oven listrik)

2. Buka Lemari Dan Diamkan Kosong Beberapa Hari

Membuka lemari dan mendiamkannya kosong beberapa hari akan membantu menghilangkan bau pada lemari yang baru anda beli, setelah dibersihkan. Sirkulasi udara yang terjadi pada lemari selama beberapa hari tersebut, memang akan menghilangkan bau secara menyeluruh. Anda harus sering-sering melakukan cara ini agar ke depannya bau yang ditimbulkan oleh lemari dalam jangka panjang pun dapat tertangani dengan baik.(baca juga : cara membersihkan freezer)

Jangan malas melakukan hal yang sebenarnya mudah seperti cara berikut ini, jika anda memang ingin segera menggunakan lemari yang baru anda beli. Apabila anda malas melakukan cara ini, nantinya malah menjadi pekerjaan tambahan bagi anda. Kenapa demikian? dengan adanya bau yang masih tersisa dan anda memaksakannya untuk langsung menggunakannya, suatu saat pasti akan sangat mengganggu anda sendiri dan mau tidak mau anda harus mengeluarkan pakaian-pakaian yang sudah anda tata tersebut. (baca juga : cara membersihkan setrika)

3. Menggunakan Soda Kue

Siapkan wadah seperti gelas, botol, atau mangkuk kecil. Masukkan air secukupnya dan soda kue. Lakukan proses pengadukan sampai benar-benar merata. Pastikan hasil adukan tersebut tidak penuh atau terlalu banyak agar tidak tumpah saat diaplikasikan dan alhasil dapat mengotori area lemari anda. (baca juga : cara memasang cctv di rumah)

Selanjutnya anda bisa meletakkan gelas, botol, atau pun mangkuk kecil tersebut di beberapa sudut lemari baru anda. Diamkan beberapa hari agar terjadi interaksi secara maksimal. Hal ini sangat ampuh dilakukan karena larutan dari soda kue akan menyerap bau yang ditimbulkan dari lemari baru anda.

Baca Juga :

4. Menggunakan Bubuk Kopi

Cara ini tidak jauh berbeda dengan pengaplikasian soda kue pada cara sebelumnya. Yang pertama kali harus anda lakukan adalah menyiapkan wadah kecil untuk tempat pembuatan larutan air dan bubuk kopi. Masukkan air secukupnya dan bubuk kopi kemudian aduk sampai rata. Yang perlu diperhatikan adalah pembuatannya jangan terlalu banyak agar tidak berserakan dan tumpah di area lemari anda sehingga dapat mengotori area tersebut. (baca juga : cara membersihkan kulkas)

Proses selanjutnya anda dapat menempatkan larutan kopi tersebut ke berbagai sudut ruang yang terdapat di lemari baru anda. Biarkan dalam kurun waktu beberapa hari agar larutan kopi dapat berinteraksi dengan bau yang ditimbulkan oleh lemari. Larutan kopi akan menyerap semua bau yang ada dan hasil akhirnya bisa anda rasakan manfaatnya. (baca juga : cara mengusir tikus di rumah)

5. Gantungkan Pengharum Ruangan

Cara ini juga cukup efektif dan sangat mudah untuk dilakukan karena pengharum ruangan mudah ditemukan dimana-mana dan siap pakai tanpa perlu repot. Harganya pun tidak mahal kok, sangat ekonomis buat kantong masyarakat. Berbagai aroma juga bisa anda pilih sesuai dengan selera anda. (baca juga : cara memasang baja ringan pada atap rumah)

Selanjutnya anda hanya perlu menggantungkannya ke bagian-bagian area lemari yang anda inginkan. Setelah beberapa saat aroma yang dihasilkan akan tercium dan menyebar di seluruh area lemari. Bau yang semula tidak enak akan berubah menjadi aroma yang segar dan membuat nyaman udara di sekitar lemari anda. (baca juga : cara membersihkan dinding kamar mandi)

6. Menggunakan Bunga Melati

Kuntum bunga melati bisa dijadikan sebagai solusi yang tepat dalam membantu anda menghilangkan bau yang ditimbulkan oleh lemari baru anda. Caranya cukup mudah, anda hanya cukup menyediakan mangkuk kecil yang berisi air, kemudian remas beberapa lembar kuntum bunga melati dan masukkan ke dalam mangkuk yang berisi air tersebut. (baca juga : cara perawatan dapur)

Tahap selanjutnya anda bisa menempatkan mangkuk tadi di beberapa bagian sudut area lemari anda agar aroma yang dihasilkan bisa merata dan menetralisir bau tidak enak yang ditimbulkan oleh bau lemari bau. Diamkan selama seminggu dan jika masih tercium sedikit bau tidak enak, maka anda bisa ganti cairan kuntum bunga melati tersebut dengan menggunakan cairan yang baru. (baca juga : peralatan rumah tangga yang harus dimiliki)

7. Menggunakan Tembakau

Cara ini juga sangat efektif digunakan dalam upaya menghilangkan bau yang tidak sedap pada lemari baru anda di rumah. Awalnya anda harus menyiapkan gelas kecil yang sudah diisi dengan air secukupnya. Masukkan beberapa tembakau tersebut ke dalam gelas yang berisi air tadi. Aduk-aduk sampai tembakau bisa bercampur dengan air. (baca juga : cara bisnis properti)

Setelah larutan siap, anda bisa meletakkannya pada bagian sudut-sudut area lemari. Proses ini membutuhkan beberapa hari agar larutan bisa menyebar ke ruang lingkup lemari secara merata dan menyeluruh. Jika dalam beberapa hari masih ada sedikit bau tidak sedap, maka anda bisa lakukan penggantian cairan tersebut dengan yang baru dan meletakkannya kembali pada bagian sudut-sudut lemari. (baca juga : cara membersihkan peralatan dapur dari stainless steel)

8. Menggunakan Kapas Yang Sudah Di Semprotkan Parfum

Siapkan beberapa potongan kapas dan semprotkan parfum pada bagian permukaan kapasnya. Buat lebih banyak agar bisa ditempatkan pada setiap sudut ruang yang ada pada area lemari anda. Cara ini juga sudah pernah diujicobakan oleh saya sendiri dan kawan-kawan saya dan hasilnya pun sangat memuaskan. (baca juga : cara mengatasi tembok retak)

Ganti kapas dengan yang baru setiap dua hari sekali selama satu minggu. Jangan terburu-buru untuk mengisi lemari anda dengan pakaian. Biasanya sering dijumpai bahwa masyarakat pada umumnya sering tidak sabar dan terburu-buru untuk segera mengisi lemari barunya. Padahal jika bau tidak sedap belum benar-benar hilang, nantinya akan membuat pakaian anda menjadi terkontaminasi oleh bau tidak sedap tersebut. Saran saya tunggu beberapa hari, agar memperoleh hasil yang baik. (baca juga : cara membasmi rayap di atap rumah)

9. Menggunakan Irisan Dari Sabun Mandi

Sabun batang yang biasanya digunakan oleh masyarakat pada umumnya untuk mandi, ternyata bisa juga digunakan untuk membantu anda dalam upaya menghilangkan bau yang tidak sedap pada lemari baru anda. Sebaiknya untuk mengaplikasikan sabun mandi, lakukan pengirisan menjadi beberapa bagian agar aroma harum yang terkandung dalam sabun mandi bisa keluar. (baca juga : cara pengolahan limbah rumah tangga)

Setelah irisan dari sabun mandi telah siap, anda bisa meletakkannya pada berbagai sudut yang ada pada area lemari baru anda. Proses ini tidak membutuhkan waktu terlalu lama, anda hanya perlu menunggu setidaknya 24 jam agar diperoleh hasil yang maksimal dan bau tidak sedapnya bisa hilang secara menyeluruh. (baca juga : pendingin ruangan pengganti ac)

10. Menempatkan Lemari Pada Tempat Yang Tepat Dan Benar

Seringkali masyarakat pada umumnya melakukan penempatan lemari pada tempat di bagian sudut dan terlalu berdempetan dengan dinding sehingga sirkulasi udara tidak berjalan dengan baik. Dari hal sekecil ini pun bisa menyebabkan bau yang tidak sedap pada lemari baru anda menjadi awet dan sulit untuk dihilangkan. (baca juga : pembersih toilet paling ampuh)

Penempatan lemari yang baik adalah tidak meletakkan lemari baru anda terlalu berdempetan dengan dinding. Fungsinya adalah untuk memberikan ruang gerak sirkulasi udara agar bau tidak sedap yang ditimbulkan bisa hilang setelah dilakukan beberapa cara di atas yang sudah saya jelaskan tersebut.

baca juga :

Dapat diambil kesimpulan bahwa beberapa cara menghilangkan bau lemari baru yang sudah dibahas di atas, bisa anda jadikan sebagai bahan referensi anda dalam upaya membantu menghilangkan bau yang tidak sedap yang ditimbulkan oleh lemari baru anda. Sampai disini dulu ya artikel kali ini yang membahas mengenai cara untuk menghilangkan bau lemari baru. Semoga bermanfaat dan terima kasih.

Artikel Terkait” state=”closed

Artikel Lainnya